Tuesday, February 14, 2012

Istikharah

Posted by engi at 5:02:00 PM

Aku bukanlah seorang Muslim yang baik, but I always try to be one. Seringkali saat hatiku sangat lelah karena masalah kehidupan di dunia ini, aku cuma bisa berdoa. Karena sepertinya usahaku sudah maksimal dan aku nggak tau lagi harus bagaimana. Dan saat berada dalam keadaan seperti itu, manusia pasti ingat akan kekuatan lain yang menguasai jagad raya ini. Tuhan.

Shalat istikharah, pada dasarnya shalat untuk meminta petunjuk agar diberikan jalan yang terbaik akan suatu hal untuk dilaksanakan. Dan saat Tuhan telah memberikan petunjuk dan jikalau petunjuk itu tidak sesuai dengan keinginan kita, kita bisa menerimanya dengan ikhlas.

To be honest, aku beberapa kali melakukan shalat ini. Untuk masalah kerjaan ataupun percintaan. Dan Tuhan sepertinya tak pernah meninggalkanku, aku saja yang sering meninggalkannya (please forgive me God T_T). Petunjuk yang diberikan tak pernah lewat mimpi seperti yang orang-orang bilang, tak ada hal-hal magic seperti bisikan ghaib ato apapun itu namanya. Yang kurasakan adalah jika hal itu tak baik untukku (menurut Tuhan) dia pasti dijauhkan dariku. Dan petunjuk ini bukan hasil dari sekali shalat istikharah untuk 1 kasus, maybe I'm not good enough to be given a straight forward answer, lol.

I was in a relationship with a guy and he proposed me to marry him. I said yes, but after saying that I feel doubt. Aku mulai shalat istikharah, hampir setiap hari (asalkan ingat :D). Meminta petunjuk apakah ia baik untukku. Tidak ada jawaban instan, cuma sedikit demi sedikit pertanda muncul. So many different vision occurred, so many problems appeared, and the final thing was he said that his parents did not approve our relationship (which I thought a bit weird for them to said it after they know our relationship for years) and also he said his parents don't like my current job (they thought I don't have enough money to earn my living, damn!). And my ex said cannot choose between me n his parents. Enough! I decided to broke up with him, cuz I feel that God lead me to just stay away from him. I thought it's the answer of my prayers. And I guess it's right. A month after we broke up, I found that he actually have another gf. It's easy for him to do that coz we were in LDR. This is the answer, this is the answer... God saved me from a cheater! Alhamdulillah...

Curcol panjang kan jadinya? LOL

Okay, back to istikharah. Intinya.. lakukan istikharah saat bingung untuk melangkah for any case, itu saja menurutku.

Pelaksanaan
>> kapan saja namum dianjurkan sepertiga malam terkahir

Tata cara
>> 2 - 12 rakaat (6 salam) - kalo aku 2 aja cukup, ehehehe...
>> rakaat 1 - baca surat Al Kafirun
>> rakaat 2 - baca surat Al Ikhlas
>> setelah salam baca doa istikharah

Doa istikharah:



"Ya Allah, aku memohon petunjuk daripadaMu dengan ilmuMu dan aku memohon ketentuan daripadaMu dengan kekuasaanMu dan aku memohon daripadaMu akan limpah kurniaanMu yang besar. Sesungguhnya Engkau Maha Berkuasa sedangkan aku tidak berkuasa dan Engkau Maha Mengetahui sedangkan aku tidak mengetahui dan Engkaulah Yang Maha Mengetahu segala perkara yang ghaib. Ya Allah, seandainya Engkau mengetahui bahawasanya urusan ini (sebutkan..) adalah baik bagiku pada agamaku, kehidupanku dan kesudahan urusanku sama ada cepat atau lambat, takdirkanlah ia bagiku dan permudahkanlah serta berkatlah bagiku padanya da seandainya Engkau mengetahui bahawa urusan ini (sebutkan..) mendatangkan keburukan bagiku pada agamaku, kehidupanku dan kesudahan urusanku sama ada cepat atau lambat, maka jauhkanlah aku daripadanya dan takdirkanlah kebaikan untukku dalam sebarang keadaan sekalipun kemudian redhailah aku dengannya".

(sebutkan urusan yang dimaksudkan di tempat yang bertitik).

-------------------------------------------------------------------------------------------

Selamat meminta petunjuk, jangan sungkan-sungkan berkomunikasi dengan yang Maha Agung.

Engi bukan ulama atau ahli agama hanya sekedar sharing untuk sesama ^_^

0 comments:

Post a Comment

Please Leave A Comment... Thanks!

 

I Like It!!! Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review